Rencana Besar



Belakangan ini aku lebih bersemangat kerja, pasalnya aku punya rencana besar dalam hidupku yang harus aku wujudkan tahun depan. Makanya dari sekarang aku mulai rajin ngumpulin duit, perbanyak pundi-pundi tabungan..heheheh..

Aku sih menyebutnya rencana besar. Ini telah lama aku mimpikan. Travelling ke luar negeri. Iyah, jalan-jalan ke luar negeri.. Lambat banget yah aku... Padahal orang-orang udah pada kemana-mana, ke Eropa, Amerika, Australia, Selandia Baru, Tiongkok, keliling negara ASEAN, dan negara-negara lainnya. Ngiriiii banget kadang lihat teman-temanku yang udah pada nginjakin kaki di benua lain. Lah gue??? Kemana ajeee? Hehehe

Nih kata-kata ngejleb banget..

Aku salut juga sama para cewek petualang yang pergi travelling ke luar negeri atau di dalam negeri sendirian. Apalagi lihat kisah perjalanannya Trinity, Marishcka Prudence, Claudia Kaunang dan women traveler lainnya.. Hmmmm.. Jadi bersemangat untuk wujudin cita-cita..

Bagiku travelling itu bukan sekadar mengunjungi negara orang, menikmati pemandangananya lalu foto-foto terus dipamerin ke sosial media, berkunjung ke bangunan bersejarah serta icip-icip kulinernya, tapi bagiku travelling mempunyai makna lebih mendalam. Perjalanan itulah yang menjadi intinya. Proses sampai ke tujuan itu adalah esensinya. Dalam proses sebuah perjalanan itu kita akan menemukan sejuta makna kehidupan.. Itu bisa kita jadikan media berkontemplasi, memandangi diri kita, menilai diri kita.

Perjalanan bagiku juga sebagai salah satu cara mengupgrade keimanan kita. Karena dalam perjalanan itu kita bisa menyaksikan segala ciptaan Tuhan. Segala keagungan-Nya. Aku juga selalu berdoa dalam setiap sujudku, agar aku bisa diberikan kesempatan untuk berkeliling dunia, menyaksikan segala keagungan ciptaan-Nya.



Kembali ke rencana besarku tadi, tahun depan aku berencana travelling ke India. Yak, India!!! I am dreaming that country since I was on Secondary School.. Hahaha.. Kenapa ya? Menurutku pengaruh terbesar adalah gara-gara film Bollywood yang dari kecil aku tonton. Secara dulu film India diputer di TPI (sekarang MNC TV) dari Senin-Jumat siang.. Hahaha.. Satu lagi karena aku ngefans banget sama Shah Rukh Khan..hahhaa.. Yeah, I am big fan of him.. India berhasil menjaring banyak wisatawan melalui film-filmnya. Menurutku media visual seperti film bisa jadi media paling efektif untuk promosi wisata. Walaupun terkadang film India juga lokasi syutingnya di luar negeri..

Sebelumnya aku pesimis bisa pergi ke India. Aku mikirnya pasti kesana butuh biaya besar puluhan juta. Uang darimana? Secara gaji cuma cukup buat makan aja. Sampai suatu hari aku main ke toko buku besar di kotaku. Aku mampir ke rak buku yang memajang buku-buku tentang cerita perjalanan. Aku lihat buku berjudul "Rp 3 jutaan Keliling India, Kashmir, dan Himalaya" karya Yoli Hemdi. What??? I could not believe it!! Yang bener aja tiga jeti bisa ke India.. Akhirnya aku beli tuh buku.. Setelah aku baca baru aku tahu kalau ternyata di India serba murah.. Dan di buku itu ada petunjuk bagaimana cara ngurus visa dan sebagainya. Aku juga sempat kontak via surel sama penulisnya. Dari sana aku semakin yakin, harus nih dicoba ke India.. 

Buku yang semakin meyakinkanku untuk segera ke negeri impian...hahahaaa


Rencananya sih pergi ke negeri Hindustan itu sekitar Januari-February tahun depan (2015). Kalau teman-teman yang rencananya mau ikut bareng aku batal, so i have to go alone.. Semoga terkabul, tetap sehat, panjang umur, dan banyak rezeki. I am impatient for exploring India next year..


India from satelite

Comments

Popular Posts